Ads 468x60px

Jumat, 04 Mei 2012

Apple Tengah Ciptakan Sesuatu yang Wah?


Ilustrasi (Ist)
Jakarta - Apple tidak pernah sepi dalam hal pemberitaan dan selalu menghadirkan kejutan-kejutan yang kadang tidak terduga. Seperti yang diungkapkan pekerja layanan ekspedisi pengiriman dokumumen UPS.

Menurut karyawan tersebut dia secara sekilas melihat dokumentasi milik Apple, dan dia mengindikasikan kalau perusahaan tersebut akan menciptakan sesuatu yang besar.

"Benar atau tidak itu adalah iPhone, tetapi saya yakin itu bukanlah MacBook atau iPad (versi baru)," klaimnya, seperti diberitakan Softpedia yang mengutip blog iPhone 5 News, Jumat (4/5/2012).

Informan yang tidak disebutkan namanya tersebut seseorang yang bertugas untuk memindai dokumen, pastikan dokumen untuk bea cukai dan audit lalu meng-upload ke server.

Dia dilaporkan menangani dokumentasi dari bisnis besar, termasuk Intel dan Apple, karena pengiriman mereka datang dari luar negeri.

Selain tidak ada bukti sahih, klaim sumber di UPS ini tampaknya diragukan. Apalagi kalau bukan bukti 'kenekatannya' dalam mengumbar informasi penting oleh orang di luar Apple.

Belum ada komentar resmi dari pihak UPS sendiri terkait aksi buka suara karyawannya tersebut. Termasuk dari Apple yang 'dicuri' informasinya.

Namun setidaknya, kabar ini agak-agak mirip dengan kabar sebelumnya. Dimana seorang desainer asal Prancis mengaku tengah direkrut Apple untuk menggodok sebuah perangkat yang revolusioner.

( ash / ash )

0 komentar:

Posting Komentar

Recent Post